Kondisi Keuangan Nggak Stabil? Yuk, Lakukan 10 Tips Menghemat Pengeluaran di Masa Pandemi ini!

Kondisi Keuangan Nggak Stabil? Yuk, Lakukan 10 Tips Menghemat Pengeluaran di Masa Pandemi ini!

Pandemi Covid-19 belum berakhir. Kondisi ini membuat Anda harus pintar mengatur keuangan. Yuk, simak tips menghemat pengeluaran di masa pandemi. Simak juga liputan apa saja yang perlu diperhatikan untuk mengeluarkan uang agar kondisi keuangan keluarga tetap aman.

Daftar isi

Bagaimana Kondisi Keuangan Anda Selama Pandemi?

Kondisi keuangan menjadi aspek kehidupan yang paling terdampak selama pandemi, selain aspek kesehatan. Hal ini disebabkan oleh karena pandemi melumpuhkan banyak jenis usaha dan bisnis. Alhasil, besar pemasukan yang Anda harusnya dapat setiap bulan pun menjadi sangat berkurang.

Anda harus segera melakukan penghematan untuk dapat menjaga kondisi keuangan tetap aman. Khususnya Anda harus membatasi jenis pengeluaran selama pandemi ini. Namun sudahkah Anda tahu apa saja fokus pengeluaran dan tips menghematnya selama pandemi terjadi? Simak penjelasannya di bawah ini.

Fokus Pengeluaran Selama Pandemi

Anggaran Kesehatan

Sumber gambar www.glassmanwealth.com

Fokus utama dalam mengelola keuangan selama pandemi adalah buat anggaran kesehatan. Keluarkan sebagian dari pendapatan Anda sebagai dana pengeluaran untuk kesehatan, walaupun Anda belum sakit. Hal ini penting agar sewaktu-waktu Anda mengalami penyakit, dana untuk kesehatan tersedia dan tidak menghambat kebutuhan pengobatan nantinya.

Bahan Makanan

Sumber gambar 96fmbauru.com.br

Pandemi juga menuntut tubuh Anda untuk tetap sehat agar dapat tetap beraktivitas. Agar tubuh sehat, penting untuk Anda mendapatkan asupan gizi yang cukup. Jadi pengeluaran Anda harus banyak difokuskan pada bahan makanan yang bergizi. Anda juga tidak perlu membeli makan di luar dengan adanya anggaran bahan makanan ini.

Dana Darurat

Sumber gambar www.northshorebank.com

Fokuskan juga sebagian dari pengeluaran Anda untuk dana darurat. Artinya, selalu sisihkan pengeluaran Anda untuk masuk ke dana darurat ketika mendadak penghasilan Anda tidak mencukupi kebutuhan pengeluaran Anda nantinya.

Tidak ada yang tahu bagaimana pendapatan di bulan-bulan ke depan. Jadi lebih baik berjaga-jaga dengan memiliki sejumlah uang yang cukup untuk memenuhi kebutuhan sampai pendapatan Anda kembali normal.

Kebutuhan Sekolah dan Kerja

Selama pandemi, Anda sebaiknya berfokus juga pada pengeluaran yang berkaitan dengan kebutuhan sekolah dan kerja. Misalnya saat ini, kebutuhan sekolah dan kerja selalu berkaitan dengan internet. Jadi alokasikan sejumlah uang untuk memastikan kebutuhan internet keluarga Anda tercukupi.

Tanggung Jawab Cicilan

Tentunya fokus pengeluaran yang tidak bisa dikesampingkan juga adalah cicilan. Anda yang memiliki cicilan untuk beberapa tahun ke depan, harus mewaspadai kemungkinan kondisi ekonomi yang semakin buruk. Jadi selama masih ada pendapatan, pastikanlah cicilan Anda bisa tertutup dan tidak menunggak.

10 Tips Menghemat Pengeluaran di Masa Pandemi

Buat Daftar Prioritas Pengeluaran

Sumber gambar www.threesixtyblue.com

Langkah pertama agar Anda bisa menghemat pengeluaran adalah dengan membuat terlebih dahulu prioritas pengeluaran Anda. Prioritas pengeluaran ini sama seperti fokus pengeluaran yang sudah dijelaskan pada bagian di atas.

Jadi dengan membuat daftar prioritas pengeluaran, maka Anda akan lebih terkendali dalam mengelola keuangan selama pandemi ini. Pastikan barang-barang yang tidak ada dalam daftar prioritas tidak Anda beli tanpa pertimbangan.

Buat Anggaran Pengeluaran Bulanan

Sumber gambar www.thebalance.com

Jika sudah memiliki daftar prioritas pengeluaran, maka tentu Anda sudah bisa mengira-ngira anggaran untuk setiap jenis pengeluaran tersebut. Hitunglah anggaran pengeluaran bulanan sesuai dengan daftar prioritas sebelumnya.

Lalu jadikanlah hasil total anggaran yang Anda alokasikan itu sebagai pengingat Anda dalam mengatur keuangan. Setiap kali anggaran Anda sudah mendekati batas, maka Anda harus segera mengendalikan belanja Anda berikutnya. Hal ini akan sangat membantu Anda untuk mengontrol arus dana keluar.

Selalu Cari Pilihan Barang Terbaik

Sumber gambar www.blackhawksjersey.com

Saat Anda akan membeli barang dari daftar yang telah dibuat, Anda tidak boleh asal memilih saja. Pandemi ini harus mengajarkan Anda bagaimana membandingkan pilihan barang-barang dan menentukan mana yang paling baik. Baik bukan berarti barangnya harus mahal.

Tetapi pertimbangkan mulai dari kualitas, harga, lama pemakaian, hingga faktor-faktor lainnya dalam penggunaan barang yang Anda beli tersebut. Jadi Anda bisa menghemat pengeluaran dengan tidak membeli barang yang langsung rusak hanya karena murah.

Manfaatkan Tawaran Diskon

Sumber gambar www.alton-eyecare.co.uk

Jika Anda memang ingin membeli barang dengan harga yang miring, maka manfaatkanlah penawaran diskon. Saat ini ada banyak bentuk diskon ditawarkan kepada calon pembeli. Mulai dari potongan harga, gratis ongkir, cashback, dan masih banyak lagi tawaran menggiurkan dalam membeli barang.

Anda harus memperhatikan mana toko terpercaya dengan tawaran diskon yang paling menguntungkan. Anda pun jadi bisa belanja barang kebutuhan dengan harga yang lebih murah dari yang Anda anggarkan.

Jangan Beli Makan di Luar

Sumber gambar vitagen.com.my

Satu lagi tips agar dapat menghemat pengeluaran selama pandemi adalah dengan tidak selalu membeli makan di luar. Membeli makan di luar pastinya akan menyebabkan pengeluaran lebih besar dibandingkan dengan memasak sendiri.

Jadi sebisa mungkin selama pandemi, masak saja kebutuhan makan keluarga. Jangan selalu membeli, kecuali memang kondisinya tidak memungkinkan untuk memasak. Selain lebih hemat, memasak sendiri juga lebih steril dan sehat.

Tahan Berbelanja Barang di Luar Fokus Pengeluaran

Sumber gambar www.globalblue.com

Anda harus mengendalikan diri untuk tidak membeli barang yang di luar fokus pengeluaran Anda. Seperti diketahui, berbelanja barang saat ini mudah sekali dilakukan. Apalagi berbelanja online bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.

Namun, agar Anda bisa menghemat uang selama pandemi, hindarilah terus menerus berbelanja barang yang tidak masuk dalam fokus pengeluaran selama pandemi ini. Jadi uang Anda bisa dialokasikan untuk kebutuhan lain, bahkan bisa ditabung.

Utamakan Bayar Cicilan

Sumber gambar www.seekpng.com

Cicilan juga pasti tetap harus dibayar walau pandemi sedang terjadi. Artinya, bagaimanapun kondisi pendapatan Anda saat ini, pastikan untuk mengutamakan membayar cicilan. Jangan sampai Anda tidak bisa membayar cicilan Anda dan berakhir kehilangan aset yang sudah Anda bayar selama ini.

Cicilan juga harus menjadi prioritas Anda selama pandemi ini. Jangan menghabiskan uang untuk kebutuhan lain, padahal cicilan Anda tidak terbayar.

Jangan Menambah Hutang

Sumber gambar www.cbj.ca

Selama pandemi, Anda jangan sampai menambah hutang lagi. Hutang hanya akan membuat Anda semakin sulit ke depannya. Sementara kondisi ekonomi belum tahu kapan akan bisa kembali membaik seperti sebelumnya.

Oleh karena itu, pastikan untuk menggunakan uang Anda dengan bijaksana. Tidak perlu membeli sesuatu dengan cara berhutang. Jika belum ada budgetnya, maka tunda rencana membelinya.

Ubah Gaya Hidup Jika Diperlukan

Beberapa dari Anda mungkin sudah memiliki gaya hidup yang sesuai dengan kondisi ekonomi sebelum pandemi. Namun setelah pandemi berdampak pada pemasukan Anda, maka jika dibutuhkan Anda harus mengubah gaya hidup Anda.

Berbagai gaya hidup yang mendatangkan pengeluaran cukup besar, sebaiknya segera Anda hentikan. Ganti gaya hidup Anda dengan fokus pada kesehatan dan kepemilikan atas dana darurat.

Selalu Sisihkan untuk Tabungan

Sumber gambar moneydebate.com

Satu lagi tips menghemat pengeluaran di masa pandemi adalah dengan menyisihkan untuk tabungan. Dari daftar anggaran yang sudah Anda buat, pastikanlah bahwa Anda menganggarkan dana untuk ditabung. Jangan hanya menganggarkan dana untuk dipakai, tetapi Anda wajib memiliki tabungan di masa yang tidak menentu seperti sekarang ini.

Jadi ekonomi Anda pun bisa membaik dengan lebih cepat. Selama pandemi pun Anda tidak lagi khawatir dengan kondisi ekonomi yang berubah-ubah karena adanya tabungan. Semoga tips menghemat pengeluaran di masa pandemi ini bisa membantu Anda ya!

Tag