3 Rekomendasi Bio Acne Light Therapy di Palu, Buat Wajah Anda Bebas Jerawat (2023)

3 Rekomendasi Bio Acne Light Therapy di Palu, Buat Wajah Anda Bebas Jerawat (2023)

Apakah Anda memiliki masalah jerawat pada kulit wajah Anda? Salah satu solusinya adalah dengan melakukan treatment bio acne light therapy. Bagi Anda yang ada di Palu, kali ini BP-Guide akan memberikan rekomendasi beberapa tempat perawatan yang menyediakan treatment tersebut.

Baca juga

Apa itu Bio Acne Light Therapy?

Bio Acne Light Therapy merupakan terapi dengan sinar biru. Ini merupakan salah satu terapi non-farmakologi (tanpa obat-obatan) yang ada di klinik kecantikan yang bertujuan untuk mengatasi jerawat. Treatment ini memanfaatkan blue light yang memiliki panjang gelombang 415 mm.

Sumber cahaya pada treatment ini adalah lampu fluoresen berintensitas rendah. Meski ada juga yang menggunakan lampu metal halide. Blue Light Therapy ini juga memiliki sifat anti bakteri dan anti inflamasi. Bekerja dengan cara membunuh bakteri penyebab jerawat di kulit yaitu Propionibacterium acnes.

Keunggulan setelah melakukan Blue Light Therapy pasien bisa terkena sinar matahari langsung. Selain itu, umumnya tidak merasakan rasa sakit, tidak meninggalkan jaringan parut dan bekas luka di wajah.

Treatment kecantikan ini telah disetujui oleh Food and Drug Administration (FDA). Bahkan kini sudah ada yang menjual alat Blue Light Therapy di pasaran.

Namun, lebih disarankan Anda melakukan treatment ini di klinik dengan dokter kecantikan profesional, bersertifikat, dan terpercaya. Berikut ini akan diberikan beberapa tempat kecantikan di Palu yang menyediakan treatment Bio Acne Light Therapy.

Alasan Menggunakan Bio Acne Light Therapy

Tak Butuh Waktu Lama agar Jerawat Dapat Mengering

Ada banyak treatment yang ditawarkan oleh suatu klinik kecantikan dalam mengatasi jerawat. Masing-masing treatment tersebut direkomendasikan oleh dokter ahli sesuai dengan kondisi jerawat yang Anda miliki.

Pada umumnya, dengan satu kali treatment bio acne light therapy, maka kulit berjerawat yang Anda miliki akan langsung mengalami perubahan. Jadi pada area jerawat yang diberi treatment ini, maka jerawat tersebut akan mengering setelah melakukan terapi ini.

Meski biasanya dilakukan dengan treatment lain yang sesuai kondisi kulit, kemudian ditambahkan ditambah dengan blue light yang menunjang untuk mengatasi jerawat Anda tanpa masalah.

Jika masalah jerawat Anda bisa teratasi dengan satu kali treatment, maka ini akan mengirit biaya perawatan wajah Anda.

Menyamarkan Bekas Jerawat

Bio acne light therapy ini tidak hanya bisa membuat jerawat kering dan cepat teratasi saja. Namun juga bisa membuat kulit wajah Anda menjadi bersih.

Hal ini dikarenakan bio acne light therapy yang bekerja secara keseluruhan, sehingga tidak banyak meninggalkan bekas berlebih. Oleh karena itu, jerawat bisa tersamarkan yang bisa menunjang aktivitas Anda agar lebih percaya diri.

Diklaim Cocok untuk Semua Jenis Kulit Wajah

Ada banyak variasi treatment yang disediakan oleh klinik kecantikan. Treatment yang cocok untuk semua jenis kulit memang biasanya menjadi treatment yang paling dicari atau bahkan dipilih oleh seseorang yang ingin melakukan treatment.

Salah satunya adalah bio acne light therapy yang diklaim cocok untuk semua jenis kulit wajah. Meski begitu, berkonsultasi dengan dokter kulit sebelum melakukan treatment lebih disarankan. Jangan sampai Anda memilih treatment dengan asal, misalnya suatu treatment yang sedang tren.

Jika memang diklaim cocok untuk semua jenis kulit wajah, dan Anda merasa memang treatment tersebut bisa mengatasi masalah jerawat Anda maka diskusikan dengan dokter saat konsultasi untuk mengetahui treatment yang lebih tepat untuk mengatasi masalah jerawat yang Anda miliki.

Umumnya Tanpa Efek Samping

Secara umum, pada treatment blue light therapy tidak ada efek samping yang sangat mengganggu. Namun, Anda bisa mengalami beberapa efek samping ringan. Misalnya Anda merasa gatal pada wajah, kulit kering dan mengelupas hingga iritasi.

Semua efek tersebut tanpa ada indikasi kelainan fisik lainnya, sehingga tidak diperlukan terapi khusus untuk mengatasinya. Selain itu, rasa sakit untuk treatment blue light therapy nyaris tidak ada.

Ini Dia Rekomendasi Bio Acne Light Therapy di Palu

Klinik Erha Skin Palu

Erha berawal dari sebuah klinik di Jakarta pada 28 September 1999. Klinik Erha menerapkan Personalized Therapy. Hal ini disebabkan karena setiap individu memiliki permasalahan kulit yang berbeda satu dengan yang lain.

Salah satu klinik di Indonesia ini membawa warna baru dalam dunia kesehatan kulit. Tidak hanya memiliki dermatologist terbaik saja, namun juga didukung dengan produk-produk yang inovatif, teknologi terkini serta pelayanan terbaik.

Selain itu, klinik ini juga memiliki Erha Institute yang senantiasa mengembangkan program-program terkini di bidang ilmu pengetahuan spesialis kulit oleh Tim dermatologist.

Hingga dihasilkan produk-produk dari ERHA yang diproduksi dengan formula terbaik yang telah melewati uji klinis Research & Innovation, dan terbukti efektif serta aman digunakan. Ada banyak terapi-terapi di ERHA, yang biasanya dibuat dalam beberapa layanan.

Terapi ini seperti Erha Rejuvenage (program anti aging), Erha Truwhite (program brightening), Erha Acneact (program acne cure), Erhair (program hair growth & scalp) serta Erha Allderma (general dermatology).

Prioritas utama dari klinik Erha ini adalah kenyamanan pelanggan. Jaringan Erha juga telah tersebar di seluruh Nusantara dalam bentuk ERHAclinic, ERHAskin dan ERHA Apothecary. Salah satunya adalah Klinik Erha Skin Palu.

Klinik Erha Skin Palu berada di Jl. Moh. Hatta No.21C, Besusu Tengah, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah. Beroperasi pada hari Senin sampai Sabtu pukul 10.00 hingga 19.00, serta untuk hari Minggu pukul 10.00 hingga 16.00.

Jika Anda ingin melakukan bio acne light therapy di Palu, maka klinik ini bisa menjadi pilihan. Karena salah satu treatment yang tersedia adalah Erha Single Blue Light Therapy.

Klinik ini juga menyediakan beberapa treatment lain. Diantaranya adalah Red Light Therapy in Love Is In The Hair, Derma Peeling for Face in Glow Glam, Light Peeling for Face in Glow Glam, Glow & Go for Face in Glow Glam, Instaradiance by IPL for Face in Glow Glam dan treatment lainnya.

Untuk informasi lebih lanjut bisa Anda dapatkan melalui websitenya. Jika Anda tertarik dengan produknya juga bisa di cek melalui Erha Store dan E-Commerce.

Kunjungi Websitenya!

Natasha Skin Clinic Center (Skin Care) Palu

Natasha merupakan salah satu klinik perawatan kulit dan rambut yang memiliki banyak cabang di Indonesia. Pertama kali klinik ini didirikan pada tahun 1999, yang dibangun dengan mengusung konsep “Nature Meets Technology”.

Sejalan dengan konsep yang diusung, klinik ini berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggannya dengan bahan botani berkualitas tinggi dan teknologi canggih.

Klinik Erha Skin Palu berada di Palu Grand Mall Unit FF 01, 02 & 03, Jl. Cumi-Cumi No. 77 Bumi Bahari, Lere, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94221. Beroperasi pada hari Senin sampai Minggu pada pukul 10.00 sampai pukul 18.00.

Jika Anda ingin melakukan bio acne light therapy di Palu, maka klinik ini bisa menjadi pilihan. Karena salah satu treatment yang tersedia adalah sinar LAT blue.

Di klinik ini menyediakan treatment LAT atau disebut Light Activated Therapy. Ini juga sama dengan light therapy karena merupakan perawatan yang menggunakan sinar dengan panjang gelombang tertentu disesuaikan dengan masalah yang dihadapi.

Anda bisa memilih LAT blue (sinar Biru) yang bisa membunuh bakteri jerawat. Oleh karena itu, treatment tersebut cocok untuk masalah jerawat Anda.

Natasha Skin Clinic Center (Skin Care) Palu ini juga menyediakan beberapa treatment lain. Diantaranya adalah Thread Lift, Platelet Rich Plasma, Filler Treatment, Botox, Facial, Botanical Peeling dan treatment lainnya.

Informasi lebih lanjut bisa Anda ketahui melalui websitenya. Jika Anda tertarik dengan produknya maka bisa di cek melalui Natasha Shop dan E-commerce.

Kunjungi Websitenya!

Lily Beauty Care

Lily Beauty Care merupakan tempat perawatan aesthetic. Lokasinya ada di l. Ki Hajar Dewantoro No.01, Besusu Timur, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah. Beroperasi setiap hari Senin hingga Minggu pada pukul 10.00 hingga pukul 22.00.

Jika Anda ingin melakukan treatment bio acne light therapy, maka Lily Beauty Care bisa menjadi salah satu pilihan. Hal ini disebabkan karena tempat perawatan ini memang menyediakan treatment tersebut. Di tempat perawatan ini, Anda bisa memilih bio light therapy paket jerawatan.

Lily Beauty Care juga menyediakan treatment lain. Diantaranya adalah Korean Black Doll, Facial Mikro, Filler, Tanam Benang, Pico Laser, Electro Cauter dan treatment lainnya. Untuk informasi lebih lanjut bisa Anda dapatkan melalui sosial medianya.

Kunjungi Instagramnya!

Jika jerawat pada kulit wajah Anda sudah sembuh sepenuhnya, maka tentu saja treatment Bio Acne Light Therapy yang memanfaatkan sinar biru dapat dihentikan. Perlu Anda ketahui, seperti bagian tubuh yang lain jika tidak dilakukan perawatan maka masalah kulit wajah akan kembali lagi.

Anda bisa bertanya kepada dokter kulit yang menangani saat dilakukan treatment terkait hal apa saja yang perlu dilakukan setelah melakukan blue light therapy.

Biasanya ada beberapa cara agar jerawat tidak kembali dan kulit tetap mulus. Anda perlu membersihkan wajah secara teratur dengan seksama.

Kemudian penting untuk selalu menjaga kelembapan wajah Anda, karena kondisi kering pada kulit wajah bisa memicu kulit untuk memproduksi sebum berlebih.

Anda juga perlu untuk selalu menjaga kualitas istirahat dan pola makan. Hindari makan gorengan dan junk food dan perbanyak makan buah, sayur, asupan vitamin C, omega 3 dan vitamin E.

Jika Anda menggunakan makeup saat beraktivitas, maka pastikan alat makeup nya dalam keadaan bersih. Anda juga perlu membersihkan barang-barang yang sering menempel ke wajah seperti helm dan ponsel.

Hubungi kami untuk info lebih lanjut dan kerja sama!
From our editorial team

Lakukan Perawatan yang Tepat

Pastikan Anda mendapatkan perawatan yang tepat untuk mengatasi masalah jerawat. Klinik kecantikan di atas bisa menjadi pilihan terbaik untuk Anda. Jangan lupa sebelum melakukan treatment konsultasi terlebih dahulu dengan dokter terkait.

Tag