Penggemar Makanan Laut Pasti Sudah Tidak Asing Lagi dengan Udang Galah

Sumber gambar arenahewan.com

Sebagai negara perairan, masyarakat Indonesia sangat menggemari berbagai hidangan laut. Restoran seafood dengan berbagai jenis masakan tersebar di berbagai daerah di nusantara. Salah satu menu seafood yang menjadi favorit adalah udang.

Dengan rasa daging yang gurih, lembut, dan lezat, udang juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Salah satunya adalah sebagai antioksidan, mencegah oksidasi dalam tubuh, dan menjadi sumber protein yang baik bagi tubuh.

Udang termasuk makanan laut yang mudah ditemukan. Tidak hanya di air laut, udang juga ada yang berasal dari air tawar. Salah satunya adalah udang galah. Harga udang galah di pasaran cukup tinggi, yaitu sekitar Rp 40.000 sampai Rp 50.000 per kilogram. Karena hidup di air tawar, udang galah dapat dibudidayakan oleh para petani dengan menggunakan kolam buatan dan sekat bambu.

Udang air tawar ini memiliki ciri khas yaitu warna tubuhnya yang bervariasi. Ada udang galah yang berwarna hijau kecokelatan, hijau kebiruan, kuning kecokelatan, atau memiliki bercak seperti udang windu. Namun yang membedakan adalah udang galah berbentuk bulat.

Beberapa Hal yang Harus Kamu Perhatikan saat Ingin Hunting Udang Galah

Faktor Cuaca

Sumber gambar pixels.com

Salah satu faktor yang mempengaruhi kegiatan ikan dalam mencari makan adalah faktor cuaca. Itulah mengapa faktor cuaca harus diperhitungkan saat sedang memancing.

Di Indonesia yang memiliki dua musim, waktu terbaik untuk menjadi ikan adalah di penghujung kedua musim atau saat peralihan dari satu musim ke musim berikutnya. Waktu memancing yang baik adalah antara bulan September-Oktober dan April-Mei.

Nah, jika Anda ingin memancing udang galah, pergilah ke sungai ketika curah hujan sedang tidak tinggi. Saat tidak ada hujan, air menjadi jernih dan udang galah banyak bermunculan di air jernih.

Lokasi

Sumber gambar banjarmasin.tribunnews.com

Udang galah memang mudah ditemukan di perairan tawar, terutama di habitat aslinya yaitu sungai yang berdekatan dengan muara. Anda harus memahami karakteristik kehidupan udang galah. Udang galah yang masih kecil hidup di air payau dan akan bermigrasi ke air tawar saat ia sudah dewasa. Nah, jika Anda ingin mendapatkan udang galah yang besar, memancinglah di air tawar, bukan air payau.


Jika Anda ingin memancing udang galah di sungai, pilih sungai dengan aliran air yang relatif tenang. Udang galah tidak mampu bertahan hidup di perairan yang arusnya deras. Memancing udang galah lebih mudah saat kondisi air surut. Udang sangat suka berlindung di balik ranting dan dedaunan, sehingga akan lebih mudah menemukan mereka dalam kondisi air surut.

Selain itu, pilih sungai dengan banyak pepohonan, akar, ranting, dan kayu yang melengkung ke sungai. Udang galah biasanya banyak bersembunyi di tempat-tempat itu.

Waktu

Sumber gambar marimembaca.com

Para nelayan mencari ikan di saat matahari terbenam di sore hari dan menjelang matahari terbit di pagi hari. Pada saat itu, ikan-ikan di laut sedang mencari makan sehingga mereka lebih mudah ditangkap. Waktu yang tepat untuk memancing adalah setelah terbenamnya matahari dan sebelum terbit keesokan harinya. Ketika hari sedang gelap, udang galah lebih agresif muncul ke perairan untuk mencari makan.

Perlengkapan

Sumber gambar aliexpress.com

Sebelum pergi memancing, pastikan peralatan Anda sudah lengkap dan memadai. Alat-alat yang harus Anda bawa antara lain adalah joran pancing. Pilih joran yang ujungnya lentur dengan ring kecil. Pastikan joran yang Anda bawa adalah joran yang sensitif dan mudah mendeteksi setiap pergerakan.

Siapkan pula reel spinning kecil dengan tali senar 0,2 atau 0,3 mm agar udang galah tidak mudah lepas. Gunakan kait khusus udang dengan ukuran 9-12, lalu timah pemberat kecil yang tidak mudah terbawa arus.

Umpan

Sumber gambar kellysbassworms.com

Setelah melengkapi semua peralatan, satu yang tidak boleh ketinggalan adalah umpan untuk memancing. Biasanya umpan yang digunakan adalah cacing bakau, cacing susu, cacing tanah, atau anakan udang. Gunakan umpan yang masih hidup dan bergerak-gerak, karena udang galah mudah terpancing dengan umpan hidup.

Kalau Anda ingin "mengebom" (chumming) agar mendapatkan banyak udang sekaligus, gunakan kelapa bakar yang sudah dipecah menjadi kecil-kecil, lalu taburkan dengan rata di daerah pemancingan.

Selain cacing dan kelapa bakar, Anda juga bisa menggunakan umpan lain untuk memancing udang. Beberapa jenis umpan yang bisa digunakan adalah jangkrik, laron, hati ayam, atau ikan-ikan kecil.

30 Rekomendasi Alat Pancing Udang yang Wajib Kamu Miliki Supaya Dapat Hasil yang Banyak

Joran Pancing

1. Ozora Cruise 180cm, Bahan Full Carbon

Dengan bahan full carbon yang tidak hanya kuat, namun juga lentur dan ringan, joran pancing ini sangat sensitif dengan gigitan ikan ukuran kecil, termasuk udang galah. Joran ini memiliki kekuatan 4 hingga 8,5 kg. Aktivitas memancing Anda pastinya akan sangat menyenangkan dan memuaskan dengan menggunakan joran ini.

Harga: Rp. 160.000

2. Maguro 213 Punagas, Bahan Modulus Carbon

Memiliki pegangan yang kuat, ringan, dan juga nyaman ketika di genggam, joran sepanjang 213 cm ini terbuat dari bahan modulus carbon dan extra hard EVA. Selain itu, joran ini juga mampu untuk menopang reel dengan sangat kuat.

Joran yang berbahan Carbon dengan Tekhnologi X-Power Spiral Carbon Tape Sangat Kuat, di lengkapi dengan Guide Full Fuji, dengan Handle panjang, sambungan di bawah (butt Joint), warna sangat elegan.

Harga: Rp. 500.000

3. Sougayilang 2 Section, Cocok Memancing dengan Perahu

Joran pancing yang lentur dan juga kuat ini memiliki panjang 1,2 meter dan dapat terbagi menjadi 2 bagian. Dengan bahan carbon yang ringan untuk dibawa kemana-mana, joran ini cocok ketika Anda memancing diarea sungai atau dilaut dengan perahu.

Jaminan pegangan EVA untuk pegangan yang kokoh dan sentuhan tangan yang sempurna. Rel pemandu aluminium halus dan tahan lama dan tidak akan menggores pancing. Hadiah yang sempurna untuk pecinta memancing.

Harga: Rp. 65.000

4. Kenzi Coral 150Cm, Desain Joran yang Keren

Joran dengan design yang keren ini memiliki panjang 150 cm dan menggunakan bahan carbon yang ringan. Terdapat 8 buah lubang pada joran ini.

Anda dapat menggunakannya untuk memancing di area sungai yang tidak terlalu besar. Anda bisa mendapatkan produk ini melalui e-commerce di bawah ini.

Harga: Rp. 200.000

5. Aluminium Mini Pen Fishing, Joran Unik Bentuk Pena

Joran berbentuk pen ini memiliki design yang simple dan juga trendy. Ketika Anda melipat joran ini, maka bentuknya akan terlihat seperti pena dengan ukuran yang besar. Terbuat dari bahan aluminium alloy, joran ini sangat ringan dan juga mudah untuk dibawa kemana-mana.

Alat pancing portable ini berbentuk pulpen. Cara menggunakannya pun cukup gampang yaitu cukup membuka batang pena dengan melepas tutup, masukkan reel antara dua lekukan pada pena dan putar sekrup bawah untuk mengencangkan gulungan pada batang.

Harga: Rp. 60.000

Reel Pancing

6. Shimano AX 2500FB, Bobot Sangat Ringan

Reel Shimano ini termasuk ke dalam kategori reel terbaik karena bobotnya yang sangat ringan. Namun meskipun hanya memiliki berat 220 gram, reel ini mampu menarik ikan hingga 5 kg. Dengan bahan alumunium yang kokoh dan tahan lama, putaran dari gear juga tidak menimbulkan suara berisik.

Harga: Rp. 350.000

7. Maguro Hybrid 6000 Reel Spinning, Bobotnya Lebih Ringan

Terbaru reel Maguro Hybrid dengan body yang terbuat dari bahan alumunium dan grafit sistem kontruksi, serta bras gear yang terbuat dari kuningan. sehingga pada saat bertarung dengan ikan (stirke) tentu reel ini sangat kuat dalam menahan tarikan dari para predator yang ada di dalam air.

Saat memancing, pastikan Anda memilih reel yang tepat dan sesuai dengan lokasi dan target pemancingan. Maguro Hybrid 5000 Reel Spinning terbuat dari multiflament dengan ultra 2 polythylene yang 50% lebih kuat dibandingkan dengan spektra biasa.

Selain itu diameternya lebih tipis dan beratnya lebih ringan. Reel dengan material aluminium ini dapat menahan tarikan ikan dengan sangat kuat.

Harga: Rp. 636.000

8. Golden Fish Metanium 105, Cocok Digunakan di Sungai dan Danau

Anda dapat memancing dalam kurun waktu yang lama jika menggunakan reel yang memiliki bobot ringan ini. Gear ratio pada reel ini adalah 5:1:1 sehingga cocok untuk digunakan di sungai atau di danau. Ciptakan suasana memancing Anda semakin menyenangkan dengan menggunakan reel ini

Harga: Rp. 130.000

9. Ryobi Micro Power 800, Mudah Dalam Menarik Hasil Tangkapan

Dengan bobot hanya 180 gram, kemampuan dari reel ini dapat mencapai 3 kg. Reel satu ini juga dilengkapi dengan ball bearing 3+1 dengan gear ratio 5,2:1, reel ini mampu memudahkan Anda ketika akan menarik hasil tangkapan. Selain itu, juga terdapat fitur anti trap line untuk mencegah senar terlilit di bawah spool ketika digulung.

Harga: Rp. 500.000

10. Pioneer Rexo RX-5000, Miliki Desain yang Keren

Mendapatkan penghargaan Best Product Award Spinning Reel China Fish, Pioneer Rexo RX-5000 dengan design keren ini memiliki sistem reverse agar Anda dapat melawan tarikan ikan dengan mudah. Jadi dijamin suasana memancing Anda akan semakin menyenangkan dan hasil tangkapan juga akan terlihat sangat melimpah

Harga: Rp. 1.500.000

11. Abu Garcia Ambassadeur C4, Mampu Mengangkat Tangkapan Hingga 7 kg

Reel asal Swedia ini merupakan reel yang kerap digunakan oleh para pemancing professional. Dengan 4+1 ball bearing, reel ini memiliki gear ratio 6.3:1. Dengan berat 260 gram, reel ini mampu mengangkat tangkapan hingga 7 kg. Jadi Ketika Anda mendapatkan hasil tangkapan yang cukup berat maka tidak perlu khawatir karena menggunakan reel ini semuanya akan teratasi.

Harga: Rp. 2.200.000

12. Spinning Kaizen Ryozo Ukuran 3000, Terbuat dari Aluminium yang Kuat

Reel Pancing Spinning Kaizen Ryozo Ukuran 3000 dari merek Kaizen terbuat dari bahan aluminium yang kuat. Harganya relatif terjangkau dengan kualitas yang baik. Reel dengan rasio 5:1:1 ini sangat pas digunakan untuk memancing di air tawar.

Brand Kaizen mengeluarkan produk terbarunya, yakni reel kaizen Ryozo dilengkapi dengan bagian spool yang sudah alumunium, desain yang elegan, harga yang sangat aman di kantong, namun kualitasnya tidak diragukan lagi. Ukuran 1000-3000 bisa digunakan untuk mancing kolam/empang/sungai, sedangkan untuk ukuran 4000-8000 bisa digunakan untuk mancing pinggir dermaga,laut.

Harga: Rp. 219.000

Senar Pancing

13. Cordial Clearity, Senar Kualitas Jepang

Senar pancing ini merupakan salah satu jenis senar soft monofilament. Tersedia dalam berbagai macam ukuran, senar dengan kualitas jepang ini memiliki harga yang cukup rendah. Cordial Clearity adalah senar terlaris di tahun 2019- 2020. Hadir dengan berbagai macam ukuran, mulai dari diameter 0.20mm hingga 0.60mm

Harga: Rp. 35.000

14. SUMAX Scorpion WX8 300M, Diameter Tipis Extra Coating

Pilih senar pancing yang tepat saat memancing udang galah agar memancing menjadi semakin maksimal. SUMAX Scorpion WX8 300M 0.31 Senar Pancing dari produsen senar terkemuka menghadirkan senar dengan diameter tipis dan extra coating. Dengan kekuatan hingga 21 kg, senar ini memiliki karakteristik lembut namun kuat.

Harga: Rp. 285.000

15. Exori Hi-Speed, Harga Sangat Terjangkau

Senar ini memiliki kekuatan hingga mencapai 25 lb dan dapat mengangkat bobot hingga 12 kg, dengan ketebalan diameter 0.3 mm. Senar pancing ini sangat terkenal di kalangan pemancing karena kualitasnya yang bagus dan harganya yang terjangkau.

Senar benang yang dijual di Banyumas Aquaculture adalah senar pancing yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi sehingga super kuat dan awet. Senar pancing ini sangat direkomendasikan untuk melengkapi peralatan dan perlengkapan hobi memancing Anda.

Harga: Rp. 45.000

16. Proberos Premier Pro Series Benang Pancing Braided, Terbuat dari Bahan PE yang Sangat Kuat

Proberos Premier Pro Series Benang Pancing Braided 0.33mm 300M terbuat dari bahan PE braided yang kuat. Tidak hanya udang galah, senar ini juga bisa digunakan untuk memancing ikan besar di laut. Senar dengan panjang 300 m ini kuat dan tidak mudah putus.

Tali pancing dengan bahan PE yang sangat kuat. Ganti tali pancing Anda dengan tali pancing ini dan Anda dapat memancing ikan dengan ukuran besar yang berbeda. Sangat cocok untuk pemakaian dengan pancingan reel dan penggunaan untuk memancing di laut.

Material terbuat dari bahan PE yang tidak mudah putus dan tahan lama. Anda dapat menarik ikan yang besar dan memberi perlawan kuat dengan mudah, tidak perlu cemas tali pancing putus.

Roll Gulungan Roll tali pancing memiliki varian ketebalan. Dengan ketebalan ini anda dapat menarik ikan yang berat. Tali pancing ini memiliki panjang sampai 300 meter.

Tali pancing ini memiliki motif braided/anyaman yang membuat kabel ini tahan untuk menarik ikan yang besar dan mampu menarik nya ke daratan.

Harga: Rp. 28.400

17. Ogawa QianLiu, Memiliki Kekuatan yang Cukup Tinggi

Senar pancing ini merupakan senar yang paling diinginkan oleh pemancing karena memiliki diameter yang tipis yaitu 0.28 namun memiliki kekuatan yang cukup tinggi. Selain itu, harganya yang terjangkau juga menjadi daya tarik tersendiri.

Senar Pancing Ogawa Qianliu, bahan dari Japan. Memiliki benang pancing berupa tali pancing Super Fishing Line 100m. Bisa digunakan di kolam atau rawa, tergantung ukuran ikan

Harga: Rp. 27.000

18. Tufline XP, Terbuat dari Teknologi Tinggi

Senar pancing jenis PE ini terkenal hingga ke penjuru dunia karena terbuat dengan sentuhan teknologi yang tinggi hingga menghasilkan senar berkualitas. Meskipun harganya cukup tinggi, namun kualitas yang didapat juga sama tingginya.

TUFLINE adalah benang PE dari merk USA dan di produksi di USA. Benang PE ini sangat tahan terhadap tekanan kasar dan tahan terhadap abrasi air laut. Recomended untuk semua jenis reels.di USA Tuf XP merupakan salah satu best seller PE. Aerospace technology dimasukkan dalam produksi tuf xp ini seperti di claim oleh tuf diwebsite nya.

Harga: Rp. 450.000

19. VIP Access Alphalon, Mampu Manahan Bobot HIngga 13 kg

Senar pancing dari VIP Access Alphalon ini banyak ditemukan dikalangan para pemancing. Mempunyai ukuran 0.3 mm, senar dengan kekuatan hingga 25 lbs ini mampu menahan bobot hingga 13 kg. Jadi Anda tidak usah khawatir jika mendapatkan hasil tangkapan yang bobotnya berat karena senar ini sangat kuat untuk mengangkatnya.

Harga: Rp. 115.000

Kail Pancing

20. Fishing Division Set 3-12, Siap Temani Petualangan Memancing

Kail yang pertama ini terbuat dari bahan besin yang tidak hanya kuat namun juga awet. Anda bisa mendapatkan 70 buah kail yang berbeda ukuran didalam satu kemasan Fishing Division Set 3-12.

Kail pancing yang siap menemani petualangan Anda di laut maupun di tempat pemancingan, banyak pilihan macam kail dan ukuran. Terdapat berbagai macam ukuran dari paket kail ini yang siap membantu Anda dalam pemancingan.

Kotak box yang didesain khusus untuk meletakkan berbagai macam kail yang Anda ingin bawa untuk memancing. Kail dibuat dari bahan yang kuat dan tidak mudah untuk dipatahkan, besi yang padat.

Harga: Rp. 7.000

21. Pioneer Tackle Prawn Hook, Terbuat dari High Carbon

Kail ini dirancang khusus untuk memancing udang, termasuk udang galah. Diproses dengan mechanically sharpening, ketajaman dari kail ini sudah tidak perlu Anda ragukan lagi. Selain itu, meskipun tipis, kail ini tetap kuat karena terbuat dari high-carbon.

Harga: Rp. 4.000

22. Daimaru Marusode, Mata Pancing yang Sangat Tajam

Dengan ukuran beragam yang dapat Anda pilih, kail pancing ini terbuat dari karbon dengan lapisan khusus agar memiliki daya tahan yang lebih maksimal. Maka dari itu, kemungkinan kail akan rusak sangat kecil. Bagian mata pancing pada kail ini juga tajam agar kail mendapatkan titik tekan yang maksimal.

Harga: Rp. 12.000

23. Sasame Hooks Sode, Tersedia Dalam Berbagai Ukuran

Kail dengan bahan nikel ini merupakan pilihan yang tepat untuk Anda yang gemar micro fishing karena produk ini hadir dengan berbagai macam ukuran yang lebih kecil dibandingkan kail ukuran 14. Terdapat lubang pada kail, Anda tidak perlu lagi repot untuk memasukkan tali pancing ke dalamnya.

Harga: Rp. 20.000

24. Loomis & Franklin Pro Cut Chinu, Memiliki Lapisan Anti Karat

Dibuat dengan proses mechanically sharpening, produk satu ini memiliki kail yang lebih tajam dan juga tipis. Kail ini merupakan salah satu kail paling tajam yang dapat Anda miliki, selain itu, terbuat dari bahan hi-carbon steel, produk ini juga memiliki lapisan anti karat. Meskipun begitu, kail ini tidak tersedia dalam banyak ukuran.

Harga: Rp. 20.000

25. Proberos Kail Pancing, Tangkap Ikan atau Udang dengan Mudah

Proberos Kail Pancing Model Ikan memiliki model dan warna yang mirip dengan ikan asli. Kail ini dapat menangkap umpan dengan mudah. Kail Pancing yang memiliki warna mirip dengan ikan asli, warna yang beragam dapat Anda gunakan untuk memancing sesuai kondisi, badan ikan umpan ini memiliki banyak kail tajam yang membuat Anda lebih mudah menangkap ikan.

Kait Tajam Proberos Kail pancing proberos sangat tajam, kail berbentuk jangkar yang tajam sangat mudah untuk mengail mulut ikan ketika berada di dalam air. Ikan Warna-warni Kail ikan hadir dengan banyak pilihan warna, Anda dapat memilih untuk Anda jadikan kail pancing terbaik.

Tiga Kait di Tubuh Badan umpan di desain memiliki 3 kail pancing yang tajam, memudahkan Anda untuk menangkap ikan dari segala sudut gerak ikan. Lidah ikan pada umpan pancing ini dapat mengontrol keseimbangan dari umpan, dapat bergerak dengan kencang ketika mendapatkan ikan dan terlihat lebih nyata. Mata Ikan 3D Mata ikan didesain lebih terang, memberikan kesan nyata untuk ikan yang akan Anda pancing.

Harga: Rp. 17.100

26. Jig Head Fishing Hook Lead Round 5gr Tackle Metal, Eagle Claw Berkualitas Tinggi.

Ada pula mata kail pancing Jig Head Fishing Hook Lead Round 5gr Tackle Metal terbuat dari bahan baja karbon. Kail ini bertipe jig hook dengan eagle claw berkualitas tinggi.

Hook memiliki barbfish lebih sulit untuk melarikan diri. Super Sharp dan tahan lama, itu adalah terbuat dari kualitas tinggi baja karbon. Disimpan dalam kotak yang tahan banting, nyaman untuk dibawa. Alat memancing yang cocok untuk pecinta memancing. Hook sangat tajam sehingga Anda harus berhati-hati saat menggunakannya.

Harga: Rp. 5.600

Timah/Pemberat dan Umpan

27. Timah Pemberat Pancing Timah Pasir D, Supaya Umpan Tidak Tenggelam

Fungsi timah adalah sebagai pemberat agar umpan dapat tenggelam dengan sempurna di bawah air. Ada beberapa jenis timah yang bisa dipilih dan disesuaikan saat memancing yaitu timah berat, timah pasir, timah daun, timah ranggung, dan timah kawat. Timah Pemberat Pancing Timah Pasir D dapat digunakan saat memancing di kolam. Agar timah tidak tergelincir hingga ke mata kail, gunakan plastik sebagai sekatnya.

Harga: Rp. 22.000

28. Umpan Pancing Udang Noctilucent Glow, Mudah Menarik Perhatian Udang dan Ikan

Umpan pancing lembut udang Noctilucent Glow dengan cahaya yang membuatnya tampak seperti ikan berenang. Umpan ini sangat mudah menarik perhatian udah dan ikan. Terbuat dari bahan PVC yang bisa digunakan hingga berulang kali.

Harga: Rp. 16.700

Perangkap Udang Galah

29. Perangkap Udang Lobster Kepiting Ikan 8 Lubang, Bisa menangkap Udang dengan Mudah

Alat Perangkap Mancing Udang Lobster Kepiting Ikan 8 Lubang adalah perangkap ikan dengan lebar pintu 20 cm dan tinggi 12 cm. Sementara permukaan bawah memiliki lebar 70 cm dan tinggi 40 cm. Alat ini bisa digunakan untuk menangkap kepiting, udang, serta ikan air tawar dan air laut.

Harga: Rp. 20.000

30. Perangkap Udang 16 Lubang, Sangat Praktis Untuk Apapun

Perangkap Ikan 16 Lubang Bubu Ikan Fish Trap dengan 16 lubang masing-masing memiliki tinggi 12 cm dan lebar 20 cm. Praktis digunakan di mana saja dan dilengkapi dengan jaring di dalamnya untuk menaruh umpan.

Jaring ikan dengan bentuk hexagonal dan terdapat 16 buah lubang agar ikan dapat masuk kedalam jaring dari berbagai sudut jaring. Jaring ikan ini cocok digunakan untuk menangkap ikan kecil, kepiting, lobster, udang, belut dan hewan air lainnya dengan ukuran kecil. Dapat dilipat menjadi kecil sehingga memudahkan Anda membawa-bawa jaring ini.

Harga: Rp. 20.000

Gunakan Umpan Ini untuk Mendapatkan Hasil yang Melimpah

Hewan yang Bergerak

Sumber gambar fieldandstream.com

Umpan untuk memancing udang yang baik adalah umpan hewan yang bergerak. Udang akan menyantap umpan yang berupa daging-dagingan dengan cepat karena ia adalah hewan karnivora. Gunakan umpan berupa cacing tanah, cacing bakau, atau cacing susu saat memancing udang galah. Selain itu umpan berupa daging seperti hati ayam, pelet, dan usus ayam juga bisa digunakan.

Terasi

Sumber gambar penulispro.net

Selain hewan hidup, terasi juga bisa dijadikan umpan untuk memancing udang galah. Terasi adalah bumbu yang terbuat dari udang sebagai bahan dasar. Aroma udang yang keluar dari terasi akan menarik perhatian udang galah yang hidup. Terasi dapat digunakan sebagai pengganti umpan berupa anakan udang.

Umpan Berbau Amis

Sumber gambar id.wikipedia.org

Agar bisa mendapatkan banyak udang galah saat memancing, Anda bisa mencoba umpan yang berbau amis. Daging siput adalah salah satu umpan jitu yang bisa digunakan. Cacing juga merupakan hewan yang berbau amis, sehingga banyak digunakan sebagai umpan untuk memancing.

Gunakan Teknik Chumming

Sumber gambar lawsoffishing.wordpress.com

Chumming atau mengebom adalah cara memancing yang dilakukan dengan mengebom pakan untuk menarik perhatian ikan. Bom terbuat dari kelapa bakar yang dihaluskan atau diparut kemudian ditebarkan di dekat umpan. Cara membuatnya pun mudah, ikuti saja langkah di bawah ini:

  • Siapkan jaring lubang halus atau kaos kaki.
  • Masukan bahan berupa bakaran terasi/belacan, kelapa bakar, ampas kelapa, tulang sapi bakar dan pelet (pilih salah satu).
  • Beri pemberat pada jaring agar umpan bom tidak terbawa arus.
  • Lemparkan umpan bom/pengumpul udang galah pada area yang diinginkan.
  • Tunggu beberapa saat hingga udang galah mulai berkumpul.
  • Mulailah memancing udang dengan umpan.
From our editorial team

Memancing Menjadi Hobi Sebagian Besar Masyarakat Indonesia

Sebagai negara perairan, wajar saja jika sebagian besar masyarakat Indonesia hobi memancing. Tidak hanya di laut, memancing juga bisa dilakukan di air tawar atau kolam, lho. Salah satu makanan laut yang hidup di air tawar adalah udang galah. Ikuti tips yang telah diberikan BP-Guide di atas jika kamu ingin memancing udang galah, ya!